5 Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik 2021

Bingung mencari mesin cuci yang harganya bersahabat dan kualitasnya terjamin? Jangan khawatir, Sahabat Gaspoll.

Kali ini Gaspoll Online akan membahas rekomendasi mesin cuci yang harganya berpariatif sesuai budget yang di inginkan.

Sebelum membeli mesin cuci di 2021 ini, pertimbangkan 11 rekomendasi mesin cuci terbaik berikut dari berbagai brand:
✓ LG
✓ Polytron
✓ Samsung
✓ Sharp

Terkadang bingung ya, memilih mana mesin cuci terbaik yang sebaiknya dibeli. Ragam pilihan mesin cuci semakin bervariasi. Anda bisa memilih mesin cuci dengan tipe dan model yang variatif, seperti front load, top load, satu tabung, maupun dua tabung.

Inilah yang gaspoll.online bahas kesempatan ini, mana saja mesin cuci terbaik untuk tujuan laundry, rumahan, atau jumlah tabungnya.

Yuk, kita cek apa saja mesin cuci yang direkomendasikan 2021 ini.

Daftar Produk

1. Sharp ES-M905P WR – Satu Tabung Terbaik

Ukurannya yang minimalis tidak akan menghabiskan ruang di rumah Anda.

Mesin cuci yang menghadirkan desain compact ini cocok digunakan untuk rumah perkotaan.

Sharp ES-M905P WR – Satu Tabung Terbaik


Hadir dengan desain pintu yang berukuran besar, Anda tidak perlu kerepotan untuk memasukkan dan mengeluarkan pakaian.

Berbagai jenis pakaian juga bisa Anda cuci menggunakan Sharp ES-M905P WR, bahkan yang berukuran besar seperti selimut dan bed cover.

Fitur hemat air menjadi keunggulan yang ditawarkan oleh mesin cuci dari Sharp.

Bagi Anda yang kerap mengeluhkan aliran air kecil, mesin ini sangat ramah untuk digunakan. Ditambah lagi dengan tabung tanpa lubang, air tidak akan merembes dari tabung.

Kelebihan : Kelebihan lain yang dimiliki oleh Sharp ES-M905P WR adalah fitur power off memori.

Apabila listrik padam kemudian menyala, mesin akan menyala secara otomatis kemudian melanjutkan cucian tanpa perlu di setting ulang.

Mesin cuci keluaran Sharp ini menjadi pilihan terbaik untuk kriteria satu tabung. Mesin ini dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp 2.700.000 hingga Rp 3.200.000.

Spesifikasi yang dimiliki oleh Sharp ES-M905P WR antara lain:
• Top loading satu tabung 
• Pintu berukuran besar 
• Hemat air dan sabun cuci 
• Tombol pewangi dan pelembut
• Fitur power off memory

Sharp ES-M905P WR menghadirkan fitur menarik untuk Anda yang membutuhkan mesin cuci untuk membantu kerja rumah tangga. Harga Sharp ES-M905P WR Rp. 3.000.000 an

2. Samsung WA85H3210MB – 8 kg Terbaik

Samsung WA85H3210MB didesain dengan ruang tabung yang lega sehingga memungkinkan Anda untuk melakukan pencucian dengan tangan untuk pakaian yang membutuhkan penanganan ekstra.

Samsung WA85H3210MB – 8 kg Terbaik

Mesin ini mempunyai tabung dengan kapasitas hingga 8 kg.

Mesin cuci dari Samsung juga dilengkapi dengan fitur Air Turbo Spin sehingga proses pengeringan lebih maksimal.

Dengan fitur tersebut, tabung pengering dapat berputar lebih cepat sehingga pakaian lebih cepat kering.

Kelebihan: Kelebihan mesin cuci Samsung ini adalah kemampuan ekstra untuk mengeringkan pakaian sehingga sangat membantu apabila cuaca sedang tidak mendukung.

Mesin cuci Samsung ini tersedia di pasaran dengan kisaran harga Rp 2 jutaan.

Mesin ini dilengkapi dengan spesifikasi sebagai berikut:
• Sistem Air Turbo Spin 
• Ruang tabung lega 
• Kapasitas 8 kg 
• Dimensi 83,2 x 90,2 x 48,3 cm 
• Desain elegan Mesin untuk mencuci yang dihadirkan oleh Samsung sangat cocok digunakan untuk keperluan rumah tangga.

Harga Samsung WA85H3210MB Rp. 2.000.000 an

3. LG F2721STWV – Front Loading Terbaik

LG F2721STWV didesain dengan teknologi yang mumpuni demi menghasilkan cucian yang bersih tanpa merusak pakaian.

Mesin cuci front loading ini hadir dengan kapasitas yang sangat besar hingga 21 kg sehingga dapat digunakan untuk keperluan rumah tangga maupun usaha laundry.

LG F2721STWV – Front Loading Terbaik

Mesin ini juga dilengkapi dengan teknologi Inverter Direct Drive yang membuat mesin tidak bising selama proses pencucian. Ditambah lagi, mesin cuci dari LG ini juga mempunyai program enam gerakan tabung agar hasil cucian lebih maksimal.

Jika Anda tidak mempunyai banyak waktu, teknologi Turbo Wash mampu meningkatkan efisiensi waktu pencucian tanpa mengurangi kualitas hasil.

Selain itu, mesin ini juga menghadirkan teknologi TrueSteam yang mampu menghilangkan bakteri dan kuman sehingga aman digunakan untuk mencuci pakaian seluruh anggota keluarga.

Kelebihan yang dimiliki oleh LG F2721STWV adalah hadirnya berbagai fitur dengan teknologi canggih untuk memaksimalkan hasil pencucian.

LG menghadirkan produk mesin cuci terbaik dari model front loading yang dijual dengan harga Rp 15.477.000.

Mesin ini menawarkan spesifikasi antara lain:
• Kapasitas tabung hingga 21 kg 
• Teknologi Inverter Direct Drive 
• Tabung 6 gerakan 
• Teknologi TrueSteam 
• Turbo Wash

Bagi Anda yang menginginkan kualitas, spesifikasi yang dibawa oleh mesin cuci LG F2721STWV cukup meyakinkan.

Harga LG F2721STWV Rp. 15.000.000 an

4. Electrolux EWT754XW – Top Loading Terbaik

Mesin dengan satu tabung ini mempunyai fitur Power Boost untuk mendapatkan hasil cucian yang bersih.

Bahkan jika terdapat noda pada pakaian, teknologi ini memungkinkan Anda untuk menghasilkan cucian yang bersih tanpa merusak kain.

Electrolux EWT754XW – Top Loading Terbaik



Mesin ini juga menghadirkan fitur Rinse Hold yang berfungsi untuk mengoptimalkan proses perendaman sampai pengeringan.

Untuk mengatur mesin cuci sesuai kebutuhan, terdapat control panel yang disertai dengan LCD pada bagian atas sehingga menimbulkan kesan canggih pada mesin ini.

Kelebihan Electrolux EWT754XW adalah beragam fitur menarik demi menghasilkan cucian yang bersih bebas noda.

Mesin cuci Electrolux menjadi rekomendasi mesin model top loading terbaik.

Produk ini dijual dengan harga Rp 3 jutaan dengan spesifikasi seperti:
• Kapasitas 7 kg
• Fitur Power Boost
• Fitur Rinse Hold \
• Control panel canggih 
• Layar LCD

Mesin cuci dari Electrolux mempunyai spesifikasi yang canggih sehingga membuatnya menjadi mesin cuci terbaik dari model top load.

Harga: IDR 3.000.000an

5. IPSO Mesin Cuci dan Pengering FTGE – Laundry Terbaik

IPSO FTGE mempunyai kapasitas tabung hingga 10,5 kg dengan model pintu front load. 

Mesin cuci mempunyai desain yang cukup unik, dengan 2 tabung untuk mencuci dan mengeringkan dengan posisi bertumpuk.

IPSO Mesin Cuci dan Pengering FTGE – Laundry Terbaik

Mesin IPSO FTGE menggunakan daya listrik yang cukup hemat di kelasnya. Selain hemat listrik, mesin ini juga hemat air dengan penggunaan 52 liter saja.

Tabung mesin terbuat dari bahan galvanize sehingga tidak mudah berkarat. Anda akan mendapatkan hasil pencucian maksimal tanpa merusak kain.

Keunggulan dari produk ini adalah fitur moisturized processor yang dilengkapi dengan 4 suspensi hidrolik untuk mengurangi getaran selama proses pencucian.

IPSO menghadirkan produk mesin cuci untuk laundry dengan spesifikasi yang sangat mumpuni.

Produk yang dijual dengan harga Rp 45.000.000 ini mempunyai spesifikasi sebagai berikut:
• Kapasitas 10.5 kg 
• Daya listrik mesin cuci 750 watt 
• Daya listrik mesin pengering 250 watt 
• Pemakaian air 52 L

Mesin cuci yang diproduksi di Amerika ini sangat cocok digunakan untuk keperluan laundry dengan berbagai spesifikasi yang telah disebutkan. Harga: IDR 45.000.000an

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik 2021"

Posting Komentar

Data Covid-19 Update